86berita.online - Sudah dua pekan petugas gabungan dari kepolisian, TNI dan pemerintah memberantas knalpot brong di jalanan Kota Banjar.
Setiap harinya dan saat malam akhir pekan petugas gabung patroli menyusuri setiap sudut kota hingga pelosok menindak para pengendara yang menggunakan knalpot brong.
“Patroli gabungan ini bentuk respon terhadap keluhan masyarakat terkait maraknya sepeda motor berknalpot brong di wilayah tersebut. Tujuan utama operasi ini adalah untuk menjaga ketertiban dalam berlalu lintas dan memberikan rasa aman kepada warga,” ujar Kapolres Banjar AKBP Danny Yulianto SH, SIK, MCJC, MH, Minggu 21 Januari 2024.
Kapolres Banjar menegaskan keberhasilan patroli gabungan dan upaya memberantas knalpot brong diharapkan dapat membawa dampak positif terhadap kehidupan masyarakat.
“Semoga operasi ini (memberantas knalpot brong) dapat memberikan efek jera kepada para pengendara yang melanggar aturan lalu lintas,” katanya.
AKBP Danny Yulianto berharap masyarakat ikut mendukung upaya aparat dengan memberikan informasi terkait potensi pelanggaran yang dapat merugikan keamanan dan ketertiban bersama.
“Sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat menjadi kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua,” katanya. (Sugi)